POSAKTUAL.COM - Konten YouTube Atta Halilintar kena tegur pihak KPAI.
Sebelumnya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sempat kena hujatan netizen karena judul konten YouTube dinilai terlalu vulgar.
Netizen merasa khawatir karena kebanyakan penggemar Atta Halilintar adalah anak-anak di bawah umur.
Judul yang saat itu digunakan adalah "Posisi Favorit Atta Aurel" membuat yang membaca judul tersebut menjadi ambigu.
Padahal, isi dari videonya tentang posisi Aurel yang sedang melakukan olahraga Yoga.
Sontak KPAI langsung menegur konten YouTube Atta dan Aurel.
Ketua KPAI langsung dengan tegas menegur judul Atta Halilintar yang sangat vulgar beberapa waktu lalu.
"Jadi YouTuber itu bagus, tapi mesti memiliki komitmen perlindungan anak. Jadi tidak hanya clickbait yang dikejar. Itu saran untuk semua YouTuber," ujar Susanto, Ketua KPAI dikutip dalam kanal YouTube Cumicumi, Jumat (07/05/2021).
KPAI menilai tulisan yang terpampang di Youtube diunggahan Atta Halilintar kurang bijak dan berpotensi dimaknai negatif oleh sejumlah orang.
"Intinya kami menghimbau kepada semua YouTuber buatlah konten positif dan tidak menggunakan narasi multitafsir yang berpotensi dipahami secara negatif," tambah Susanto.
Pihak KPAI berharap hal ini bisa menjadi pembelajaran YouTuber lain untuk bisa membuat konten lebih bermanfaat dan bisa contoh anak-anak Indonesia dikemudian hari.
"Kami memang terus melakukan telaah ya, konten yang saat ini dihebohkan masyarakat. Karena saat ini anak-anak kecil itu kan beberapa ada yang ingin jadi YouTuber. Jadi diharapkan figur-fiigur YouTuber bisa menjadi contoh anak Indonesia dipihak lain juga bisa menjadi bagi anak-anak yang mau terjun menjadi YouTuber nanti," tambah Susanto.
Komisioner KPAI, Rita Pranawati, juga ikut menilai bahwa video Atta Halilintar dan istrinya, Aurel Hermansyah berlatih Yoga terdapat hal-hal yang tidak sesuai dengan nilai kesusilaan.
"Soal olahraganya gak ada masalah, tapi ada bagian yang, memang betul mereka pasangan suami istri tapi mereka ini kan publik figur ya harus menjaga etika publik, berguling-gulingnya kan itu bisa ditonton sama anak-anak juga nanti itu menjadi PR juga ya," ujar Rita.
Tetapi nampaknya hal itu tak menjadi efek jera untuk Atta Halilintar.
Belum lama ini Atta dan Aurel merayakan satu bulan pernikahan mereka.
Seperti diketahui, keduanya resmi menikah pada 3 April 2021 lalu.
Untuk merayakan satu bulan pertama pernikahan, Atta pun membeli buket bunga besar beserta kue ulang tahun warna ungu kesukaan Aurel Hermansyah.
Dilansir dari Grid.ID, dalam tayangan yang dibagikan di YouTube Aurelie Hermansyah, ada satu momen di mana Atta membuat gaduh karena menumpahkan kue di kasur yang dia gunakan dengan Aurel.
Saat itu, keduanya akan melakukan foto bersama, sehingga Aurel meminta Atta menciumnya di bagian kening.
Tetapi alih-alih menuruti ucapan istrinya, Atta malah menyosor bibir Aurel Hermansyah.
Tak lama, keduanya pun malah berciuman bibir.
Saat sedang melakukan kemesraan tersebut, Atta seolah hilang fokus hingga menumpahkan kue di atas kasur.
Tim YouTube sontak meneriaki mereka.
"Woy, woy, eh, kue, kue," teriak tim YouTube Aurel.
Tanpa merasa bersalah, Atta justru berkilah hilang sadar saat mendengar kata "cium" dari Aurel.
"Sayang, kamu sih tadi suruh cium, jadi aku gak tahu, aku gak sadar," bela Atta.
Aurel lantas menggerutu karena kue tersebut merupakan kue favoritnya.
"Itu mau aku makan loh. Itu kesukaan aku kuenya," kata Aurel.
"Tadi waktu kamu bilang, 'cium' itu aku lupa ingatan," ujar Atta Halilintar tak peduli rengekan Aurel tentang kue.
"Kalo dicium kamu tuh melayang ke langit ke tujuh," tandasnya menggombal. [grid]